Tak Berkategori

Mulai Stabil Perkembangan Penyebaran Virus Corona, Hari Ini Cuma 1 Positif Dan 1 Sembuh

Kabag Humas Pemkab Solok

Selasa, 26 Januari 2021

Kab Solok–Suaraindependent.id– Mulai stabil, 1 berbanding 1 kasus penyebaran covid-19 di Kab Solok hari ini, demikian informasi yang direlease dan disampaikan oleh satuan Gugus Tugas covid-19 kepada seluruh masyarakat.

Kabag Humas Pemkab Solok Syofiar Syam, S.Sos, M.Si menerangkan, bersumberkan data dari Dinkes Kab Solok, hari ini, Selasa (26/1) jumlah kasus suspect dirawat tidak ada lagi, hanya ada kasus konfirmasi positif covid-19 1 orang dan sembuh 1 orang.

Pada kasus positif Konfirmasi adalah seorang Perempuan, Umur 56 tahun, beralamat di Nagari Talang Kecamatan Gunung Talang, yang bersangkutan adalah IRT dan merupakan kontak erat dengan kasus konfirmasi (kota Padang)

Selanjutnya, untuk kasus pasien konfirmasi yang Sembuh adalah seorang Laki-laki, Umur 28 tahun, beralamat di Nagari Koto Gaek Guguak Kecamatan Gunung Talang, yang bersangkutan merupakan kontak erat dengan kasus konfirmasi (rekan kerja).

Total kasus konfirmasi positif Covid-19 di daerah Kabupaten Solok sebanyak 747 orang, yang terdiri dari Karantina Mandiri sebanyak 51 orang, Dirawat 8 orang, Meninggal Dunia 18 orang dan pasien Sembuh sebanyak 670 orang.

Sementara, untuk pemeriksaan Spesimen sudah dilakukan sebanyak 8.671 orang dan sebanyak 1.684 berasal dari kegiatan Pool Test Kabupaten Solok.

Syofiar Syam menerangkan, Zonasi Daerah Kabupaten/ Kota di Provinsi Sumatera Barat telah ditetapkan pada minggu ke-46 pada tanggal 24 sampai dengan 30 Januari 2021, Kabupaten Solok berada dalam Zona Kuning atau Resiko Rendah.

Kabag Humas mengungkapkan, dalam masa Pandemi ini, bagi ibu baru melahirkan yang positif Covid-19 tetap boleh kontak fisik dengan bayi, selagi tetap menerapkan protokol kesehatan baik dalam melakukan inisiasi menyusui.

Perlu juga disampaikan bahwasanya masyarakat Indonesia paling optimis di ASEAN untuk dapat taklukan Covid-19, Faktanya, bahwa 3T (Tracing, Testing, Treatment) terus membaik dari hari ke hari, tutup Jubir Covid-19 Kabupaten Solok, Syofiar Syam. (Billy@nsi-id)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button