Tak Berkategori

Khotmil Qur’an Ke 74, Komunitas Pencinta Al-Qur’an (KAFA) Ponpes Babakan Ciwaringin Adakan Wisata Relegius.


Babakan Ciwaringin-Cirebon, suaraindependentnews_id. Sebagai wujud rasa syukur atas Khotmil Qur’an yang ke-74, selain memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Komunitas Pencinta Al-Qur’an (KAFA) Babakan Ciwaringin-Cirebon juga melakukan wisata relegi atau ziarah ke beberapa Masyayikh dan Wali Cirebon. Ahad, (7/11/2021).

Dalam kegiatan tersebut, Pengasuh Komunitas Pecinta Al-Qur’an (KAFA), KH. Ahmad Kholiq, M.Pd. menyampaikan, kegiatan yang dilakukan berharap masyarakat Cirebon bisa untuk mentauladani sifat sifat Rasulullah SAW dan lebih untuk mencintai dengan menyapa Al-Qur’an sebagai kitab suci agama kita, agama Islam.

KH. Ahmad Kholiq yang merupakan Kyai muda dan ‘Alim, menyebutkan beberapa lokasi ziarah pada kali ini adalah : Ponpes Babakan Ciwaringin, Ponpes Kempek, DKM Masjid Panguragan (Kyai Ilyas dan Kyai Abdul Wahad), Makbaroh Sunan Gunung Djati dan Kang Ayip Muh Jagasatru Kota Cirebon serta ke Makbaroh Mbah Kuwu Sangkan, Talun-Cirebon.

Adapun kepanitiaan kegiatan Komunitas Pecinta Al-Qur’an (KAFA) Babakan Ciwaringin yakni Ustadz Umar selaku Ketua, ustadz Samsul Arifin selaku Sekretaris, dan ustadz Syaeful Ula selaku Bendahara.

Diselah-selah kesibukannya, KH. Amad Kholik menyampaikan ucapan terima kasih yanh disampaikan kepada Pengurus Cabang Komunitas Pecinta Al-Qur’an (KAFA) Kota Depok dan Jamblang yang telah memberikan cinderamata kepada seluruh anggota Komunitas Pecinta Al-Qur’an (KAFA) yang istiqomah bertadarus Al-Qur’an, pungkas KH Ahmad Kholik yang juga sebagai Dewan Pengarah pada STID Al Biruni Cirebon. (Kabiro/Asr)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button