Tak Berkategori

Epyardi Asda Buka Turnamen Gala Siswa Indonesia (GSI) Kabupaten Solok Tahun 2024 

Bupati Solok ; Melalui Olahraga, Mari Kita Jaga Generasi Muda Kabupaten Solok Dari Pengaruh Narkoba

Bupati Solok, H Epyardi Asda buka turnamen sepakbola Gala Siswa Indonesia (GSI) tahun 2024 di GOR Batu Batupang Koto Baru 

Jumat, 31 Mei 2024

Kab Solok, Suaraindependent.id — Ajang turnamen sepakbola Gala Siswa Indonesia (GSI) tahun 2024 mulai digelar di Kabupaten Solok Propinsi Sumatera Barat hari ini, Jumat (31/5) yang diikuti oleh 10 sekolah setingkat SLTP Se- Kabupaten Solok di Stadion Tuanku Nan Tabiang, GOR Batu Batupang Koto Baru Solok.

Turnamen GSI 2024 ini dibuka langsung oleh Bupati Solok Capt. H. Epyardi Asda, M.Mar Dt Sutan Majo Lelo. Turut mendampingi Sekretaris Daerah, Medison, S.Sos, M.Si, Dandim 0309 Solok Letkol Inf Aji Satrio S.E., M.Si, Asisten II, Deni Prihatni, ST, MT, Asisten III Editiawarman, S.Sos, M.Si, Staf Ahli Bid. Pemerintahan, Hukum dan Politik,  Safrudin, Sos, M.Si, Staf Ahli Bid. Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan,  Eva Nasri SH.MM, Kepala Disdikpora, Zainal Jusmar, S.Pd, MM

Kepala Disdikpora, Zainal Jusmar, S.Pd, MM mengungkapkan bahwa kegiatan ini sudah direncanakan Bupati Solok pada tahun lalu. Ia menyebutkan bahwa GSI 2024 ini merupakan implementasi dari Instruksi Presiden Nomor 3 Tahun 2019 tentang Percepatan Pembangunan Persepakbolaan Nasional

Dengan mengangkat tema ‘Merdeka Berprestasi, Talenta Sepakbola Menginspirasi’, kita berharap ajang GSI 2024 tingkat Kabupaten Solok dapat menjadi platform untuk mengembangkan talenta muda sepakbola yang berkarakter.

Kadispora menyebutkan bahwa sebanyak 10 sekolah SMP di Kabupaten Solok berpartisipasi dalam ajang GSI 2024 ini. Nantinya, pemenang dari tingkat Kabupaten akan dikirim untuk berkompetisi di tingkat Provinsi dan Nasional, terang Zainal.

Senada dengan itu, Bupati Solok berharap pada pertandingan pertama turnamen GSI Kabupaten Solok ini bisa berjalan dengan baik

Epyardi mengungkapkan kekuatirannya terhadap generasi muda akan bahaya narkoba yang sudah memasuki masyarakat Kabupaten Solok pada lini paling bawah. Namun dengan seringnya digelar kegiatan olahraga, hal itu bisa memberikan pelajaran serta ilmu pada anak-anak kita sehingga terhindar dari Narkotika

Kegiatan ini kita gunakan untuk mencari bibit bibit sepak bola di Kabupaten solok, agar bakat anak-anak kita ini bisa kita asuh sehingga bakat mereka bisa stabil sampai mereka dewasa”

Untuk di ketahui, saat ini satu satunya di Kabupaten/ Kota yang ada di Sumatera Barat ini, Kabupaten Solok baru yang menggelar kegiatan BSI ini. Tentunya ini akan membuat pelatih-pelatih di Sumbar menjadi fokus ke Kabupaten Solok untuk mencari bibit-bibit unggul di bidang sepak bola

Kami berpesan kepada seluruh tim dari perwakilan Kecamatan, agar selalu menjunjung tinggi sportifitas dalam bertanding. Kita bukan sekedar mencari pemenang, tapi lebih lagi mengumpulkan bibit bibit pemain”

Bupati Solok mengucapkan selamat bertanding kepada seluruh tim, semoga kegiatan GSI di Kabupaten Solok bisa berjalan dengan lancar.

Tendangan pertama dari Bupati Solok, tanda dibukanya secara resmi turnamen sepakbola GSI tahun 2024 di kabupaten Solok

Selanjutnya Bupati Solok laksanakan tendangan pertama pertanda turnamen GSI ( Gala Siswa Indonesia ) Kabupaten Solok secara resmi di mulai

Pada pertandingan perdana turnamen GSI 2024 di Kabupaten Solok, berhadapan kesebelasan Kecamatan X Koto Singkarak dengan kesebelasan Kecamatan Pantai Cermin. Hingga pertandingan berakhir, skor 6-1 untuk Kecamatan X Koto Singkarak. (Billy@nsi-id)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button