POLRES TASIKMALAYA KOTA

Intensitas Hujan Tinggi, Sebabkan Rumah Warga Nyaris Ambruk Di Cipawitra

TASKOT, suaraindependentnews.id – Bhabinkamtibmas Kelurahan Cipawitra Bripka Imat dan Babinsa Serka Noto melakukan pengecekan terhadap atap rumah salah satu warganya yang ambruk di Kampung Gunungjambe Kelurahan Cipawitra Kota Tasikmalaya, Kamis (13/10/2022).

Kapolsek Mangkubumi IPTU Hartono mengatakan bahwa atap rumah warga yang roboh dikarenakan curah hujan tinggi.

“Ya ada salah satu rumah warga milik Apip warga RT 006/02 Kampung Gunungjambe, yang bagian atapnya roboh karena hujan terus menerus”, ujarnya.

Kemudian pihaknya berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mengambil langkah langkah dalam upaya membantu salah satu warga tersebut.

“Kehadiran TNI -Polri ditengah masyarakat  sebagai upaya menjalin kemitraan agar lebih dekat dengan semua pihak dalam mewujudkan Harkamtibmas yang kondusif. (Humas, Editor by [email protected]).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button