POLDA JABAR-MABES POLRI

Ka SPN Polda Jabar Pimpin Pembukaan Program Fungsi Teknis Kewilayahan Jajaran Polda Jabar TA 2023 Gelombang I

POLDA JABAR-MABES POLRI || suaraindependentnews.id – Ka SPN Polda Jabar Kombes Pol Joko Surachmanto, S.H., M.H. Pimpin Upacara Pembukaan Program Pelatihan Fungsi Teknis Kewilayahan Gelombang I (satu) T.A 2023 Jajaran Polda Jabar di SPN Polda Jabar, Selasa, 10 Januari 2023.

Program pelatihan fungsi teknis kepolisian diselenggarakan dengan maksud dan tujuan yaitu diharapkan terjadinya transformasi ilmu pengetahuan dan keterampilan berkaitan dengan materi pelatihan sehingga tercapai persamaan persepsi pada standar kompetensi yang sudah ditentukan oleh pimpinan Polri.

Dalam amanatnya Ka SPN Polda Jabar mengatakan, di masa ini kita sedang dihadapkan pada berbagai dinamika tantangan tugas yang semakin berat, yang tentunya seiring dengan perkembangan masyarakat yang sangat cepat dan dinamis.

“Di bidang kriminalitas, di samping berbagai bentuk kejahatan konvensional, saat ini kita masih dihadapkan pada potensi ancaman teror, kejahatan terorganisir, aksi kriminalitas kelompok bersenjata, jaringan narkoba, serta berbagai tuntutan publik yang menghendaki langkah nyata polri dalam pemberantasan tindak pidana korupsi”, ucapnya. (Humas, Editor by [email protected]).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button