POLRI

Kapolsek Karangnunggal AKP Dindin Jumardini, Siap Bersinergi Dan Mengabdi

 

Tasikmalaya, Suaraindependentnews.id – Usai upacara serah terima jabatan yang dipimpin oleh Kapolres Tasikmalaya AKBP Rimsyahtono, SIK, MM, CPHR, AKP Dindin Jumardini pada rabu (24/02/2021), di mako Polres Tasikmalaya, langsung merapat ke mako Polsek Karangnunggal.

Pria Berusia 53 Tahun yang murah senyum, merupakan Perwira pertama berpangkat Ajun Komisaris Polisi senior itu, kini kembali dipercaya menjabat sebagai Kepala Kepolisian Sektor di Karangnunggal, yang sebelumnya juga menjabat sebagai kapolsek Salopa dan Kapolsek cikatomas.

Saat dijumpai oleh awak media Suaraindependentnews diruang kerjanya pada kamis (25/02/2021), Kapolsek Karangnunggal yang baru AKP Dindin Jumardini menyampaikan, sebagai anggota Polri harus siap ditempatkan dimana saja, dan hal ini biasa dilakukan untuk penyegaran dilingkungan Polri, jelasnya.

Kapolsek Karangnunggal AKP Dindin Jumardini, pada kesempatan tersebut menyatakan, Siap berkoordinasi dan bersinergi dengan semua pihak yang berada di wilayah kecamatan karangnunggal.

AKP Dindin Jumardini, menghimbau agar warga masyarakat karangnunggal tetap mematuhi protokol kesehatan, selalu menggunakan masker ketika melakukan aktivitas diluar rumah, mencuci tangan pakai sabun pada air yang mengalir, menjaga jarak minimal 1 meter dan menghindari kerumunan, papar Kapolsek.

Ditambahkan oleh Kapolsek, mari kita bersama-sama berdoa supaya covid – 19 segera berlalu dari bumi Indonesia yang kita cintai ini, ujar AKP Dindin Jumardini. (Abucek).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button