DAERAH

Gelar Matsama Disekolah, MAN 2 Solok Didatangi Kapolsek dan Kanit Intel

Kapolsek X Koto Dibawah hadiri Penutupan kegiatan Matsama MAN 2 Solok, Rabu (16/07)

Solok, Suaraindependent.id — Gelar Kegiatan Matsama pada siswa-siswi yang baru masuk sekolah, MAN 2 Solok yang terletak ditepian Danau Singkarak di datangi oleh sejumlah personel Polsek X Koto Dibawah, Rabu (16/07).

Diketahui, kegiatan Matsama ini adalah sebuah Kegiatan Masa Ta’aruf bagi Siswa Madrasah yang baru bergabung disekolah madrasah pada tahun ajaran baru yang digelar di setiap tahunnya.

Kedatangan personel Polsek X Koto Dibawah yang dipimpin langsung oleh Kapolsek, Iptu Ronald Hidayat, SH, MH, bersama Kanit Intel Aipda Deli Harapno, serta dua personel lainnya cukup membuat kaget sebagian dari siswa siswi MAN 2 Solok.

Usai diberi pengarahan oleh Kepala MAN 2 Solok, H. Maidison, S.Pd, ketegangan dari para siswa siswi MAN 2 Solok mulai mereda.

Maidison menyebutkan, kehadiran Kapolsek X Koto Dibawah beserta anggotanya adalah dalam rangka untuk memberikan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada siswa siswi baru di sekolah MAN 2 Solok ini.

Pada kesempatan itu, Maidison juga memberikan apresiasi kepada seluruh panitia, pemateri, dan pihak Polsek X Koto Singkarak atas kontribusinya dalam membentuk karakter dan membekali siswa baru dengan nilai-nilai kedisiplinan dan integritas.

Kapolsek X Koto Dibawah, Iptu Ronald Hidayat, SH, MH, bersama Kanit Intel Aipda Deli Harapno, serta dua personel lainnya gelar kegiatan PBB pada siswa baru MAN 2olok

“Memasuki hari ketiga kegiatan Matsama ini, kita akan fokus pada kegiatan Pembinaan Ibadah, Public Speaking dan PBB,” ucapnya.

Kami berharap kegiatan Matsama ini dapat menjadi fondasi kuat bagi siswa baru dalam menempuh pendidikan di madrasah, baik secara akademik maupun spiritual, tutur Maidison.

Hari ketiga Matsama ini dimulai dengan materi Orientasi Beribadah dalam Proses Belajar Mengajar. Dalam sesi ini, para siswa dibekali pemahaman bahwa kegiatan belajar mengajar tidak hanya bersifat akademik, tetapi juga merupakan bagian dari ibadah kepada Allah SWT.

Pemateri lebih menekankan pentingnya niat, adab, dan etika dalam belajar serta kaitannya dengan pembentukan karakter Islami.

Usai mengikuti materi Orientasi Beribadah, siswa kembali mendapatkan pelatihan Public Speaking yang bertujuan melatih keberanian dan kemampuan berbicara di depan umum.

Melalui berbagai simulasi dan latihan interaktif, siswa belajar cara menyampaikan ide secara jelas, percaya diri, dan meyakinkan.

Kegiatan ini disambut dengan antusias karena memberikan kesempatan bagi siswa untuk menunjukkan potensi diri dan melatih soft skill yang penting untuk masa depan.

Sebagai penutup kegiatan hari ini, seluruh peserta Matsama mengikuti latihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) yang dipandu langsung oleh anggota Polsek X Koto Dibawah.

Walau sebelumnya kehadiran petugas kepolisian membuat sebagian siswa siswi kaget, namun setelah kegiatan dimulai, justru menambah semangat para siswa dalam mengikuti latihan disiplin dan kekompakan.

Suasana lapangan madrasah dipenuhi semangat dan semarak, memperkuat kedisiplinan dan kerja sama tim di antara peserta. (Billy)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button