Tak Berkategori

Penetapan dan Pengundian Lima Calon Kades Desa Sarimanggu

Tasikmalaya.newssuaraindependent.id-Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak untuk sepuluh Desa di  Kec. Karangnunggal sudah sampai tahapan yang krusial. Salah satunya Desa Sarimanggu. Panitia pelaksana menggelar rapat Pleno terbuka diikuti lima Calon dalam penetapan dan pengundian nomor urut, pada Kamis (10/10/2019).

Acara pun dihadiri Para Muspika Kecamatan Karangnunggal, Staf Desa, para anggota BPD, LPM, Karang taruna, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Babinmas, Babinkamtibmas serta para tim sukses dari setiap Calon, bahkan masyarakat pun nampak banyak yang hadir hingga banyak yang tidak kebagian tempat duduk. Dinilai tingkat antusiasme masyarakat Desa Sarimanggu sangat tinggi.

Suasana tampak serius dan sejuk ketika  diawali dengan arahan dari pihak Panpel tingkat kecamatan yang diwakili Kasi Trantib Dadang Priatna, S.Ip ,”Ia berharap semua dapat  menjunjung tinggi Demokrasi, ketertiban, keharmonisan tetap harus dijaga, demi Desa Sarimanggu,”katanya.

Kemudian sebelum dilakukan pengundian nomor urut, Ketua panitia Pelaksana tingkat Desa, Marjuk Sutarsim, S. Pd, M.Pd menyampaikan arahan dan tatanan teknis pelaksanaan. Serupa dengan apa yang disampaikan Panitia Pelaksana tingkat Kecamatan.

Setelah dilakukan proses pengundian, kini ke lima Calon sudah memegang nomor urut masing masing, dari kiri nampak nomor urut 1. Jeni Setiadi
2. Indra Nuryana, S.Ip
3. Ipan
4. Kiki
5. H Musadad

Selanjutnya, dilakukan pembacaan deklarasi damai yang dipimpin Panitia Pelaksana dan di ucap ulang oleh ke lima calon.

Diakhiri penyampaian pesan dari Ketua BPD, Eli Romli, S.Pd., M.M.Pd.”Ke lima Calon dipersilahkan untuk  berkompetisi meraih simpati masyarakat dalam tahapan kampanye nanti,  dan berharap proses pelaksanaanya berlangsung aman, damai, lancar dan sukses tanpa ekses,”pungkasnya.(Yat’s Kabiro TASELA).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button