Tak Berkategori

Pjs Kades Cidadap Saksikan Penyaluran BST Dan Penanaman Cemara Laut Juga Pelepasan Anak Penyu

Tasikmalaya-Suaraindependentnews.id – Pemerintah Desa Cidadap Kecamatan Karangnunggal Kabupaten Tasikmalaya menyalurkan Bantuan Sosial Tunai Kementerian Sosial Republik Indonesia Sebanyak 412 Keluarga Penerima Manfaat Sebesar Rp 300.000,_/KPM.

Pelaksanaan kegiatan penyaluran BST tersebut dilaksanakan langsung oleh perwakilan dari kantor Pos dan Giro kecamatan karangnunggal dan berlangsung sesuai protokol kesehatan sebagaimana anjuran pemerintah yang dilaksanakan diaula Desa Cidadap pada hari Kamis (22/10/2020), pukul 08 : 00 WIB.

Hadir pada kesempatan tersebut diantaranya, Kadis Kehutanan Provinsi Jawa Barat, Kadis Kelautan Provinsi Jawa Barat, Kadis Parawisata Provinsi Jawa Barat beserta rombongan, Kapolsek Karangnunggal Kompol H. Asep Ishak, S.I.P didampingi Panit Sabhara Polsek Karangnunggal Aiptu Lukman Salaksa, Danramil 1215 Karangnunggal Mayor Inf Kurniadi, perwakilan dari pemerintah kecamatan karangnunggal, Perwakilan dari kantor Pos dan Giro kecamatan karangnunggal, Pjs Kepala Desa Cidadap Suyono, S.Kep beserta jajarannya, BPD, Pendamping, Babinsa Desa Cidadap Sertu Enjang, Bhabinkamtibmas Desa Cidadap Bripka Mulyono dan rekan-rekan media.

Sebelum pelaksanaan penyaluran BST Kemensos dimulai Pjs kepala desa cidadap memberikan himbauan kepada warga masyarakat yang hadir agar mematuhi protokol kesehatan yang mana sekarang ini sudah diberlakukan wajib menggunakan masker saat beraktivitas diluar rumah, jelasnya.

Ditambahkan oleh Pjs kepala Desa cidadap bahwa dalam pencegahan penyebaran sekaligus memutus mata rantai covid 19 perlu kesadaran dari semua lapisan masyarakat agar pandemi ini segera berlalu sehingga kita bisa menjalani kehidupan normal kembali, ujar Suyono.

Suyono, S.Kep berharap apa yang sudah disampaikannya terkait dengan himbauan protokol kesehatan bisa diterapkan dalam kehidupan seharian-hari, terutama mulai dari diri-sendiri kemudian lingkungan keluarga terlebih dahulu, semua itu demi kebaikan kita bersama, pungkasnya.

Usai melaksanakan kegiatan penyaluran BST di aula desa, Pjs Kepala Desa Cidadap Suyono, S.Kep beserta rombongan dari beberapa dinas provinsi dan kabupaten melanjutkan ke pantai citoe desa cidadap melaksanakan kegiatan penanaman cemara laut dan pelepasan anak penyu/tukik.
(Abucek).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button