PEMERINTAH KABUPATEN NIAS UTARA

Wakil Bupati Nias Utara  Hadiri FGD Dalam Penyusunan  Dokumen RPJPD  Kabupaten Nias Utara 2025-2045

Wakil Bupati Nias Utara  Hadiri FGD Dalam Penyusunan  Dokumen RPJPD  Kabupaten Nias Utara 2025-2045

NIAS UTARA, SUARA INDEPENDENTNEWS.ID

Sebagaimana Permendagri Nomor 86 Tahun 2017 pada Pasal 300 bahwa Kepala Bappeda melaksanakan evaluasi hasil RPJMD lingkup Kabupaten untuk melakukan Tindakan perbaikan maupun penyempurnaan dokumen perencanaan yang dilakukan sekali dalam 5 tahun. (19 Februari 2024).

Dalam Arahan dan Bimbingan Wakil Bupati Nias Utara YUSMAN ZEGA, A.Pi.,M.Si Menyampaikan dalam pembahasan RPJPD ini saya berharap dapat di laksanakan dengan baik dan semoga kita memberikan pendapat kita masing-masing dalam membentuk RPJPD ini karna ini merupakan agenda atau kegiatan kita di 5 tahun kedepan, dan juga marilah kita meninggalkan ini untuk generasi kedepan.

Hadir pada Kegiatan tersebut Sekda Nias Utara, Para Narasumber, Kepala OPD, Camat Se-kabupaten Nias Utara, bapak/i pegawai yang berkompeten di masing-masing unit kerja dan seluruh Undangan lainnya. (Aa Wahyu)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button