POLRI

Sambut HUT Lalu Lintas ke 66, Satlantas Polres Rembang dirikan Layanan Vaksin Drive Thru

 

 

 

REMBANG,Suaraindependentnews.id – Satlantas Polres Rembang Polda Jateng membuka gerai vaksin dengan menyediakan layanan vaksin Covid-19 gratis, tanpa turun (drive thru). Guna menyasar para pengendara kendaraan bermotor terutama para driver angkutan umum yang melintas di Kabupaten Rembang, Senin 13/09/2021

 

Kapolres Rembang AKBP Dandy Ario Yustiawan, S.I.K. mengatakan, Khusus saat ini kita mencoba membuka gerai vaksinasi dengan cara drive thru, di mana kita sudah mengklasifikasi cara-cara percepatan vaksinasi. Nah drive thru ini menjadi salah satu untuk mempercepat vaksinasi,” dimana dengan pertimbangan dengan cara ini tidak mengganggu aktivitas para driver saat melakukan pekerjaannya, pungkasnya.

Menurutnya, layanan vaksinasi drive thru yang didirikan di Alun-alun Kota Rembang ini ditunjukan bagi masyarakat yang memang tidak memiliki waktu cukup untuk mengantre melaksanakan vaksinasi di lokasi-lokasi yang ditentukan sebelumnya.

 

“ Makanya ketika melakukan aktivitas yang lain, terutama bertransportasi, kita memberikan pilihan yang lain. Ketika melaksanakan akan berangkat kerja atau akan pulang kerja atau akan melakukan aktivitas yang lainnya menggunakan sepeda motor atau mobil bisa mampir untuk vaksiansi drive thru,” ujarnya.

 

“ Ini merupakan pilihan yang lain bagi masyarakat yang ingin terlayani pelaksanaan vaksinasinya,” katanya.

Dalam kegiatan ini Kapolres juga mengatakan bahwa untuk giat kali ini telah menyediakan sebanyak 200 vaksin jenis sinovac, imbuhnya.

 

 

Untuk persyaratan yang pertama harus punya KTP, sehat jasmani, dan nanti akan dilakukan skrining. Kemudian sudah di atas 18 tahun, yang penting membawa KTP atau setidaknya memiliki NIK untuk pendataan dan sehat.

 

 

Sementara itu Kasat Lantas AKP Indra Jaya Syaputra, S.H.,S.I.K. juga mengajak kalangan media ikut menggelorakan semangat masyarakat ikut vaksin ini.

 

“ Selain itu, saya harap media juga mesti redam bersama pemberitaan hoaks terkait vaksinasi ini, yang kadang membingungkan masyarakat untuk ikut vaksin atau tidak,” tutur Indra, tuturnya.

Pewarta:Tanti/Broden.

Editing:Ita.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button