PENDIDIKAN

Lestarikan Bahasa Jawa, SMPN 4 Ponorogo Canangkan Rabu BERSAHAJA

PONOROGO-JATIM || suaraindependentnews.id – Filosofi bahasa Jawa terkandung pelajaran tentang sopan santun, tata karma, tuntutan agar selalu mawas diri, merendah diri, dan bagaimana harus menghormati dan menghargai orang lain.  Terutama orang yang lebih tua dan berkedudukan lebih tinggi. Terlebih lagi dalam menyampaikan sesuatuagar tidak menyakiti hati yang diajak bicara, Selasa 3 Oktober 2023.

Berkaca dari hal tersebut SMPN 4 Ponorogo malakukan pencanangan progam kegiatan RABU BERSAHAJA dimana dalam setiap bulan Minggu pertama hari Rabu seluruh civitas Akademi SMPN 4 Ponorogo harus berbusana dan Berbahasa Jawa dalam aktivitas di satu hari tersebut.

Kepala Sekolah SMPN 4 Ponorogo,Winarti,M.Pd menyampaikan bahwa progam kegiatan RABU BERSAHAJA tersebut sebagai bagian pendidikan karakter bagi siswa,sekaligus upaya melestarikan budaya.

“Kegiatan ini bagian dari pendidikan karakter bagi anak- anak,dengan membudayakan dan membiasakan menggunakan bahasa jawa, diharapkan bisa lebih bisa lebih menghormati baik dengan orang yang lebih muda ataupun dengan orang yang lebih tua”, ungkap Winarti

Winarti melanjutkan bahwa Guru dan pegawai diharuskan memberi teladan kaitannya penggunaan bahasa Jawa dan perilaku luhur Jawa sesuai tatanan. Tujuannya, siswa dapat memahaminya secara lebih menyeluruh penggunaan bahasa dan tata krama Jawa secara aplikatif. ([email protected]).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button