SOSIAL

Bhabinkamtibmas Polsek Karangnunggal Berikan Bantuan Sembako Untuk Warga Kurang Mampu

KARANGNUNGGAL-KABUPATEN TASIKMALAYA || suaraindependentnews.id – Kapolsek Karangnunggal Kompol Dindin Jumardini melalui Bhabinkamtibmas Desa Cidadap yang merangkap Panit 2 Samapta Polsek Karangnunggal Aipda M. Mulyanto, SH melaksanakan kegiatan bantuan sosial di wilayah hukum Polsek Karangnunggal, Senin 30 Oktober 2023.

Aipda Mulyanto menyerahkan bantuan sosial paket sembako dalam rangka Operasi Nusantara Cooling System 2023-2024 untuk warga RT 001, RT 006 RW 02 Kampung Citoe Desa Cidadap Kecamatan Karangnunggal Kabupaten Tasikmalaya dan sambang warga masyarakat sekaligus sampaikan pesan Kamtibmas.

Kegiatan ini adalah sebagai upaya untuk menjalin kerjasama dan kemitraan warga masyarakat guna membantu sesama yang membutuhkan.

Selain itu, kegiatan ini guna menciptakan situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Karangnunggal aman dan kondusif juga untuk menggali informasi yang berkembang di masyarakat.

“Semoga bantuan paket sembako yang kami berikan dapat bermanfaat bagi warga yang membutuhkannya”, ujar Aipda Mulyanto kepada awak media suaraindependentnews.id.

“Kami mengajak kepada warga masyarakat untuk dapat berperan serta dalam menciptakan keamanan dan ketertiban lingkungan”, ungkap Aipda Mulyanto.

Aipda M. Mulyanto, SH menambahkan bahwa pada kesempatan tersebut senantiasa menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga dan tetap menjaga keharmonisan serta kerukunan hidup antar sesama baik dilingkungan tempat tinggal masing-masing.

Ditempat yang sama kepala wilayah Citoe Dani Sudiana menyampaikan apresiasi kepada pihak kepolisian dalam hal ini Polsek Karangnunggal.

“Terimakasih atas bantuan paket sembako ini untuk warga kami, Semoga Bapak beserta jajaran diberi kelancaran dalam bertugas”, pungkasnya. ([email protected]).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button