Puncak 100 Hari Kerja Bupati, Zainal Jusmar Pimpin Gerakan Solok Bersih di Sekodi

Solok, Suaraindependent.Id — Program 100 hari kinerja Bupati Solok, JFP dan Wakil Bupati Solok, H. Candra ditandai dengan “Gerakan Solok Bersih” melalui kegiatan gotongroyong bersama serentak diinstansi, Sekolah dan lembaga lainnya di seluruh wilayah Kabupaten Solok, Kamis (26/5).
Kegiatan ini digelar dalam rangka keberlanjutan Gerakan Solok Bersih yang merupakan puncak dari Program 100 hari kinerja Bupati Solok dan Wakil Bupati Solok yang jatuh pada tanggal 31 Mei 2025 lusa.
Gerakan Solok Bersih ini dilakukan berdasarkan Surat Edaran (SE) Bupati Nomor 600.4.15/140/DLH-2025.
Sebelum digelar goro bersama, dalam SE Bupati tersebut seluruh OPD hingga Camat sesuai lokasi binaan menggelar apel pagi, upacara bendera.

Dikecamatan X Koto Diatas juga berlaku hal yang sama. Bertindak sebagai inspektur upacara bendera jelang goro bersama, yakni Kadis Pendidikan Kabupaten Solok, Zainal Jusmar.
Dalam kesempatan itu, Zainal Jusmar didampingi oleh jajaran Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Solok dan jajaran Dinas Perhubungan Kabupaten Solok.
Apel pagi tersebut di ikuti oleh seluruh Wali Nagari dan seluruh Kepala Sekolah se- Kecamatan X Koto Diatas, dilanjutkan dengan goro bersama di Kantor Camat X Koto Diatas.

Dalam apel tersebut, Zainal Jusmar mengungkapkan bahwa pada hari ini Pemerintah Kabupaten Solok menyelenggarakan kegiatan gotong royong massal serentak di seluruh Kabupaten Solok sebagai upaya mendukung program unggulan “Gerakan Solok Bersih”.
“Gerakan Solok Bersih ini merupakan puncak dari program 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Solok, Jon Firman Pandu dan Candra”
Program Solok Bersih ini bukan sekadar bersih-bersih, tetapi gerakan untuk membudayakan hidup bersih mulai dari rumah tangga hingga kantor pelayanan publik. Kebersihan lingkungan itu merupakan pilar penting dalam pembangunan daerah, ujar Zainal.

Pemerintah Daerah menargetkan agar gerakan ini mampu membentuk kesadaran kolektif masyarakat terhadap pentingnya menjaga kebersihan, sehingga cita-cita mewujudkan “Solok Nan Indah Sejati” benar-benar bisa terwujud.
“Semangat kebersamaan seperti ini perlu terus dijaga. Dengan kerja sama, kita bisa menjadikan Kabupaten Solok sebagai daerah yang tidak hanya bersih dan indah, tetapi juga sehat dan layak untuk ditinggali,” ungkapnya.
Tak hanya sebagai bagian dari program 100 hari, kegiatan Solok Bersih juga direncanakan menjadi program rutin yang akan dilaksanakan secara berkelanjutan selama masa kepemimpinan Jon Pandu dan Candra, terang Kadis Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Solok.

Sebelumnya, media ini diturunkan sebagai Tim Monitoring untuk wilayah Kecamatan X Koto Diatas. Dalam monitoring tersebut, media ini menemukan sekolah yang tidak menggelar gotongroyong bersama.
Diketahui, disela sela kegiatan Goro bersama di Kantor Wali Nagari Sulit Air, dan SDN 16 Patai Labek Sulit Air serta TK Aisyiyah 1 gando Sulit Air, SDN 04 Koto Tuo Nagari Sulit Air malah menggelar pawai Haflah Juz 30 dan Perpisahan Murid Kelas 6.

Pada kesempatan tersebut, salah satu majelis guru menyebutkan kegiatan pawai ini selalu diselenggarakan setiap tahunnya. Untuk kegiatan pawai hari ini, sudah disiapkan oleh wali murid jauh jauh hari. Sementara surat edaran goro bersama itu datangnya baru kemaren (Minggu).
Terkait goro bersama, kami disini sudah melakukan goro sejak hari Jumat hingga Minggu bersama wali murid. Sementara kegiatan pawai hari ini sudah kami persiapkan, bahkan wali murid bergotongroyong bersama dengan memasak untuk peserta pawai, ujar guru tersebut.

Sementara itu, MTsN 7 Solok yang terletak di Nagari Tanjung Balit Kecamatan X Koto Diatas juga tidak menggelar goro bersama karena siswa MTsN sedang mengikuti ujian penilaian akhir semester atau ujian kenaikan kelas.
Hal itu diungkapkan oleh Kepala Sekolah MTsN 7 Solok, Wastariddarima, Spd. Mpd. Disebutkannya bahwa pada hari ini tangal 26 Mei s/d tanggal 14 Juni 2025, kami seluruh MTsN seluruh Propinsi Sumbar menggelar ujian sesuai Kep Dirjen Pendis No ; 2701 tahun 2024 tentang Kaldik Madrasah TP.2024/2025, terangnya. (Billy@nsi-id)




