Tak Berkategori

Pemkab Solok Salurkan Bantuan Bencana, Wabup Candra Sampaikan Ini

Wakil Bupati Solok H.Candra serahkan bantuan korban kebakaran di Nagari Talang Kecamatan Gunung Talang

Solok, Suaraindependent.id — Bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Solok, Wakil Bupati Solok H.Candra serahkan bantuan untuk rumah tidak layak huni dan korban kebakaran kepada masyarakat Kabupaten Solok, Kamis (08/05/2025).

Bantuan yang diserahkan kepada masyarakat tersebut sebagai bentuk kepedulian dan komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan serta pemulihan pasca bencana.

Penyerahan bantuan rumah tidak layak huni diberikan kepada Marlis Muhammad di Jorong Koto Panjang Nagari Muaro Paneh Kecamatan Bukit Sundi Kabupaten Solok.

Sementara, bantuan korban kebakaran Rumah diserahkan kepada Rosminar, Anditos dan Jaini di Jorong Koto Gadang Nagari Talang, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok.

Penyerahan bantuan ini dihadiri juga oleh Anggota DPRD Kabupaten Solok Iskan Nofis, Kepala Dinas DPRKPP Retni Humaira,Wali Nagari Talang, Wali Nagari Muaro Paneh beserta perangkat nagari.

Bantuan yang disalurkan meliputi bantuan bahan bangunan untuk perbaikan senilai Rp.20.000.000,- untuk rumah tidak layak huni, serta bantuan material bagi rumah yang mengalami kerusakan akibat kebakaran di Nagari Talang senilai Rp.12.000.000,-.

Wakil Bupati Solok H.Candra serahkan bantuan untuk rumah tidak layak huni di Nagari Muaro Paneh Kecamatan Bukit Sundi.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Solok menyampaikan bahwa program ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah guna mendukung percepatan penanggulangan kemiskinan, serta penanganan darurat terhadap warga yang terdampak musibah.

“Pemerintah Kabupaten Solok berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat, terutama saat mereka membutuhkan. Bantuan ini diharapkan bisa meringankan beban dan mempercepat proses pemulihan kondisi tempat tinggal masyarakat,” ujar Wabup.

Bantuan ini merupakan hasil koordinasi Bapak Bupati Solok dan lintas instansi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Solok, serta bagian dari pelaksanaan program sosial yang sudah dirancang dalam APBD tahun berjalan.

Pemerintah daerah juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, terhadap potensi bencana dan menjaga kondisi rumah agar tetap aman dan layak huni.

Para warga yang menerima bantuan, mengucapkan terimakasih atas perhatian dan bantuan yang telah diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Solok. (billy@nsi-id)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button