Tak Berkategori

Persiapan MI Raudlatul Mubtadiin Gembongan-Babakan Dalam Menyambut Awal Masuk Madrasah TP. 2022/2023.


Cirebon, suaraindependentnews.id | Berbagai kesibukan terlihat disetiap sudut dilingkungan MI Raudlatul Mubtadiin Gembongan Kec.Babakan Kab.Cirebon. Mulai dari pembersihan taman, halaman, ruang kelas, ruang kantor, kesibukan administrasi di ruang tata usaha hingga pengecekan barang inventaris madrasah.

“Ruang-ruang kelas harus dicek meubeulernya, untuk memastikan kelengkapan kursi dan meja serta melihat kondisinya, layak tidaknya untuk digunakan selama proses KBM berlangsung,” tutur Kepala Madrasah MI Raudlatul Mubtadiin Gembongan-Babakan, Muhadi, S.Pd.I. Selasa (12/07/2022).

Sementara itu, Jaja Miharja, S.Pd. selaku wakil kepala madrasah bidang kesiswaan dan sarana prasarana, secara rutin membuat dan menyusun program kerja tahunan kegiatan sekolah. Pada bidang sarana dan prasarana ini, juga mengkoordinir serta mengawasi pelaksanaannya.

Selain itu, ia juga melakukan inventarisasi dan menganalisis kebutuhan sarana dan prasarana baik yang berhubungan langsung dengan kelancaran Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) atau yang bersifat mendukung KBM, ujarnya.

“Kita harus lebih awal melakukan persiapan untuk menghadapi masuknya siswa baru TP.2022/2023, dan demi kelancaran pelaksanaan proses KBM selanjutnya.”, ucap Muhadi, S.Pd.I.

Diperkuat oleh Jaja Miharaja, S.Pd. dan Mashuri, S.Pd.I., selain masalah teknis, masalah non-teknis seperti sarana untuk para dewan guru juga akan disiapkan secara maksimal demi kenyamanan dan kelancaran mereka, tambahnya.

Kepala madrasah, Muhadi, S.Pd.I. memberikan apresiasi kepada segenap Dewan Guru atas kerjasamanya, terutama penyiapan dan pembenahan sarana dan prasarana di ruang kelas maupun ruang guru, pungkasnya. (Kabiro)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button