SMPN 1 Tirtamulya Raih Juara Pertama Voly Putra Putri di MKKS Cup.XX

Karawang | suaraindependennews.id – wajah siswa siswi SMPN 1 Tirtamulya terlihat Bahagia dan penuh kecerian pasalnya Ekskul Voli Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Tirtamulya yang lebih dikenal SMP Satir usai berhasil mendapatkan juara pertama dalam kejuaraan MKKS Cup XX Tingkat SMP Negeri/Swasta SE komisariat Cikampek
Kepala sekolah SMPN 1 Tirtamulya,H.Nazmunddin mengatakan kegiatan untuk volly itu kegiatan ekstra kurikuler yang favorit dari masa ke masa artinya karena memiliki generasi ke generasi ” kebetulan SMPN 1 Tirtamulya memiliki kelas unggulan yakni kelas olah raga dimana rekan-rekan itu memacu penuh untuk berprestasi terutama bola volly ” kata nya

Kenapa olahraga bola voli ini menjadikan prestasii karena salah satu olahraga banyak peminatnya dan olah raga yang murah meriah terdapat dikampung dan dikota istilahnya Nayak diminati anak anak bukan saja disekolah akan tetapi didukung oleh klub klub dikampungnya masing masing ,sehingga kami mengelolah dan membina mereka agar lebih berprestasi dan itu terbukti dapat menjuarai pasangan pengantin juara pertama putra putri juara 1 voly ball ” katanya
Persiapan giat berlatih untuk maju di lomba tingkat kabupaten kita sudah menyiapkan segalanya baik jadwal latihan sarana dan prasarana mental dan kekompakan dalam bermain
“Allhamdulillah, kita berhasil mendapatkan juara pertama dalam voli putri di kejuaraan MKKS Cup ke XX pada komisariat Cikampek ” ungkapnya.
“Kita akan selalu tetap semangat berlatih, agar kualitas kemampuan kita bisa lebih meningkat lagi, sehingga bisa mendapatkan banyak prestasi. Dengan begitu, bisa membawa nama baik sekolah dan membuat bangga orang tua,” ungkapnya.
Sementara Pembina Ekskul Bola Voli SMPN 1 Tirtamulya mengaku senang dan bangga dengan prestasi yang telah diraih oleh siswa didiknya tersebut.
“Alhamdulillah untuk kesekian kali bola voli putra.putri kembali menjadi juara pertama . Ini semua atas dukungan dari Kepsek dan seluruh guru-guru SMPN 1 Tirtamulya . Semoga ini akan menjadi awal yang baik,” pungkasnya
Reporter. : Asep Jaya




