Tak Berkategori

Ziarah Ke Makam Abah Anom, Pimpinan Pontren Suryalaya KH. Akhmad Masykur Firdaus Arifin Sambut Hangat Dan Merestui Iwan Saputra Menuju Z1

KABUPATEN TASIKMALAYA-JAWA BARAT || suaraindependentnews.id – Ziarah kubur merupakan tradisi turun temurun yang dilakukan oleh kerabat yang masih hidup untuk mengunjungi makam dari kerabat yang sudah wafat.

Umumnya untuk orang-orang yang memeluk agama Islam, berziarah untuk mendoakan dan mengenang kerabat yang sudah meninggal dunia serta melakukan tafakur atas hikmah dari kematian.

Ziarah kubur dalam Islam adalah suatu amalan yang sunah dan dapat dikerjakan bagi yang memiliki kerabat yang sudah wafat, khususnya orang tua sendiri.

Dalam ziarah kubur, Islam mengajarkan bahwa kita harus menghormati orang-orang yang sudah meninggal dunia, Bahkan ziarah kubur juga dilakukan agar umat Islam mengingat akan kematian.

Diketahui Pendiri Pondok Pesantren (Pontren) Suryalaya KH. Shohibul Wafa Tajul Arifin Ra/Abah Anom (alm), ulama kharismatik yang wafat di usia 99 Tahun (Senin 5/9/2011), Namun peziarah dari berbagai daerah tiada henti hingga saat ini.

Keberadaan makam Abah Anom terletak di Komplek Pondok Pesantren Suryalaya yang berlokasi di wilayah Kecamatan Pagerageung Kabupaten Tasikmalaya Provinsi Jawa Barat.

Pondok Pesantren Suryalaya merupakan pesantren yang telah banyak mencetak generasi muda yang baik dengan menuntut ilmu tentang agama Islam dan banyak dikunjungi para pejabat Republik Indonesia.

Jelang penyerahan berkas pendaftaran ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), Calon Bupati Tasikmalaya Dr. H. Iwan Saputra, S.E., M.Si., Ziarah ke makam Abah Anom, kedatangan Iwan Saputra disambut hangat oleh Pimpinan Pondok Pesantren Suryalaya H. Akhmad Masykur Firdaus Arifin, S.I.Kom., Ketua Umum Yayasan Serba Bakti Pontren Suryalaya Drs. H. Denny H. Gandasapoetra, MM., Wakil Ketua Pembina Yayasan Serba Bakti Pontren Suryalaya Yayan Nurinsan, BE., ST., M.Eng., Anggota Pengawas Yayasan Serba Bakti Pontren Suryalaya Rd. H. Bobon Setiaji Bustom, beserta seluruh pengurus, para santri/santriwati, Mahasiswa/i STIE Latifah Mubarokiyah.

Cep Daus sapaan akrab H. Akhmad Masykur Firdaus Arifien, Pimpinan Pondok Pesantren Suryalaya merupakan anak bungsu Abah Anom-Umi Hj. Yoyoh Sufiah.

Iwan Saputra mendapat restu dari Pimpinan Pondok Pesantren Suryalaya KH. Akhmad Masykur Firdaus Arifin, S.I.Kom beserta segenap pengurus, para tokoh dan dilepas dari Pondok Pesantren Suryalaya menuju Kantor KPU Kabupaten Tasikmalaya dengan diiringi Do’a bersama yang dipimpin Drs. H. Suhro Wardi. (Abucek).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button