Tak Berkategori

PJU Sepanjang Jalan Pantura Losari Dan Patung Penari Topeng, Butuh Perhatian Serius Dari Pemerintah.

Losari-Cirtim, suaraindependentnews_id.
Patung Tari Topeng yang berlokasi di wilayah perbatasan Provinsi Jawa Barat-Jawa Tengah, tepatnya berlokasi di Desa Losari Kidul Kecamatan Losari Kabupaten Cirebon, kini kondisinya nampak memprihatikan dan membutuhkan perawatan.

Saat suaraindependentnews_id melihat dari dekat kondisi fisik dan suasana disekitar Patung Penari Topeng yang merupakan kebanggaan masyarakar Losari dan icond dari Kabupaten Cirebon, Minggu (5/9/2021).

Sementara itu, lampu jalan pantura Losari yang menghubungkan wilayah Provinsi Jawa Barat dengan Jawa Tengah ini sudah lama tidak menyala/mati, padahal sudah beberapa kali menyampaikan perihal tersebut, tapi dari instansi terkait belum ada realisasinya. Hal ini menyebabkan serinh terjadinya Lakalantas, dan sudah banyak yang jadi korban, baik pejalan kaki maupun pengendara lainnya.

Menurut tokoh muda asal Desa Losari Kidul-Cirebon, Dedi Sumantri, S.Kom., mengatakan, semestinya hal ini sudah menjadi tanggungjawab instansi terkait yang harus diseriusi. Patung Penari Topeng tersebut merupakan icond Kabupaten Cirebon untuk Losari, apalagi Tari Topeng bu Nani Sawitri asal Desa Astanalanggar Losari-Cirebon pernah membawa harum nama Cirebon bahkan Indonesia, pasalnya, sering dipanggil ke Amerika Serikat, Jepang dan Negara lainnya, jelasnya.

Sementara itu, menurut H. Soffan Soffa tokoh masyarakat dan pembina Masyarakat Losari Bersatu (MLB), matinya lampu penerangan umum jalur pantura sepanjang wilayah Losari yang merupakan perbatasan ini, sudah lama tidak nyala/mati, dan fihaknya juga sudah mencoba melakukan komunikasi bahkan kordinasi dengan fihak terkait, seperti Forkompimcam Losari, Forkopimda dan Dishub Kab.Cirebon atau Provinsi Jawa Barat, tapi alhamdulillah sampai sekarang belum juga nyala dan masih gelap. Ungkapnya

Munadi, yang merupakan aktivis sosial kemanusiaan asal Losari, mengakui bahwa dirinya sudah sering melakukan komunikasi dan kordinasi ke instansi terkait, dari Pemkab Cirebon, Pemprov.Jabar bahkan Pusat, namun hasilnya belum teralisasi. Katanya terkait PJU, itu wewenangnya pusat. Jelasnya

“Miris kalau malam jalan pantura Losari yang lokasinya di perbatasan Jabar-Jateng itu gelap gulita, apalagi sudah banyak makan korban. Munadi sangat berharap pemerintahan segera bisa memprogramkan perbaikan penerangan jalan umum tersebut. Apalagi soal Patung Penari Topeng, meminta harus segera untuk di sikapi.” papar Munadi.

Dedi Sumantri, S.Kom. yang juga kandidat kuat calon kuwu Desa Losari Kidul menambahkan, bahwa terangnya jalan pantura sepanjang jalur Losari yang berlokasi di perbatasan Jabar-Jateng, serta Patung Penari Topeng, merupakan kebanggaan tersendiri bagi kami selaku warga Losari-Cirebon yang berada di wilayah perbatasan. Apalagi dengan jargon Cirebon, yakni Cirebon Katon. pungkasnya (Kabiro/Asr)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button