TNI

Cegah Konflik Sosial, Sintelad Gelar Binkom Di Aula Makodim 0612/Tsm

KOTA TASIKMALAYA, suaraindependentnews.id – Sintelad menyelenggarakan pembinaan komunikasi pencegahan konflik sosial di Wilayah Kodim 0612/Tsm, Selasa (12/6/2022) di Aula Makodim 0612/Tasikmalaya.

Kegiatan diikuti oleh unsur mahasiswa, Ormas/OKP, wartawan, tokoh Agama, tokoh Pemuda dari wilayah Kabupaten Tasikmalaya dan Kota Tasikmalaya, itu mengusung tema “TNI bersama seluruh komponen masyarakat bersama mencegah konflik sosial di Wilayah Kodim 0612/Tsm”.

Penanggung jawab kegiatan Asintel Kasad Mayjen TNI Dedi Solihin, dalam hal ini untuk Wilayah Kodim 0612/Tsm diketuai oleh Letkol Inf Teguh Wibowo, S.Sos., beserta Tim dari Sintelad
Amanat Asintel Kasad Mayjen TNI Dedi Solihin yang dibacakan oleh Letkol Inf Teguh Wibowo S.Sos.

Dalam sambutannya mengajak segenap komponen bangsa selalu bekerja sama menjaga persatuan dan kesatuan bangsa serta berperan aktif dan menjadi solusi ditengah situasi yang sedang dilanda berbagai permasalahan.

Dia juga berpesan untuk mengikuti kegiatan dengan movitasi dan semangat tinggi, manfaatkan dengan sebaik-baiknya kegiatan ini serta jadikan sebagai wahana untuk mendiskusikan solusi terhadap persoalan di wilayah masing-masing.

Kegiatan pembinaan komunikasi (Binkom) terkait pencegahan konflik sosial merupakan penjabaran dari perintah harian Kasad yang diturunkan kepada Asintel Kasad beserta, jajarannya dengan tujuan untuk mencegah bibit-bibit indikasi terjadinya suatu konflik sosial di masyarakat.
“Berbagai langkah yang sinergis dan serius terus kita lakukan bersama TNI dan komponen masyarakat untuk mencegah terjadinya konflik sosial, salah satunya dengan menyelenggarakan kegiatan ini”, ujarnya.

Letkol Inf Teguh Wibowo mengajak seluruh komponen baik komponen utama, kompenen cadangan maupun pendukung, kita semua ini baik TNI, Polri, Pemda dan seluruh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda memiliki kewajiban bersama menjaga kondusifitas wilayah masing-masing.
“Jika terdapat adanya suatu indikasi, secepatnya segera lapor cepat kepada pihak berwajib, jangan sampai sudah parah baru laporan. Artinya pencegahan segera yang sinergitas dan guyub dari semua elemen”, pintanya.

Pihaknya berharap kegiatan ini, tidak ada satupun instansi yang meraa paling hebat, yang hebat itu seluruhnya sinergitas, kondusifitas adalah milik bersama dan tanggung jawab bersama.

Sementara sambutan Dandim 0612/Tsm yang dibacakan oleh Mayor Inf. Ajat, S., mengucapkan Selamat Datang dan terimakasih atas kedatangan Letkol Inf. Teguh wibowo, S.Sos., beserta Tim dalam rangka Pembinaan komunikasi pencegahan konflik sosial di Wilayah Kodim 0612/Tsm.

Melalui kegiatan Pembinaan Komunikasi (Binkom) diharapkan dapat membantu Pemerintah Daerah dalam mencegah dan meredam potensi konflik sosial yang terjadi di wilayah Tasikmalaya.

Dengan kegiatan ini Dandim 0612/Tsm berharap, bisa meningkatkan koordinasi yang baik antara satuan TNI Polri dan Pemda dengan seluruh komponen masyarakat.
“Untuk mendukung terciptanya keamanan dan mengantisipasi berkembangnya ancaman dan gangguan mari kita tingkatkan kewaspadaan dini baik dari pemerintah maupun elemen lainnya”, ajaknya.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi dan diskusi dari Ka Sat Intelkam Polres Tasikmalaya Kota AKP Hariwandi, SH., dengan tema Peran Komponen Masyarakat dalam mencegah Konflik Sosial dan Kaban Kesbangpol Kabupaten Tasikmalaya Asep Gunadi, A.md., M.Si., tentang pencegahan dini konflik sosial di masyarakat. (Inteldim, Editor by [email protected]).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button