POLRI

Kapolsek Cikalong Berharap Agar Pembinaan Linmas Di Desa Desa Lebih Sering Dilaksanakan

POLRES TASIKMALAYA, suaraindependentnews.id – Kegiatan pada hari Rabu tanggal 27 Juli 2022 pukul 09.15 WIB, Kanit Binmas Polsek Cikalong Aiptu Ahid Hidayat didampingi Bhabinkamtibmas Briptu Miftahul Hoer, telah melaksanakan Giat Pembinaan kepada para anggota Linmas Desa Panyiaran, dalam giat pembinaan tersebut disampaikan materi antara lain tentang baris berbaris (PBB) dan pesan kamtibmas.

Adapun yang hadir dalam kegiatan tersebut amtara lain Danramil Cikalong Kapten Inf. Asep Saepudin, Kasi Kesos Sutarman, Perangkat Desa Panyiaran Serta anggota Linmas sebagai peserta.

Pada kesempatan tersebut Kapolsek Cikalong Iptu Roni Hartono, SE., MH., mengatakan, “Anggota Linmas perannya sangat penting dikemasyarakatan, dan memang telah sepantasnyalah mereka mendapat perhatian dan binaan dari semua institusi terkait, diharapkan pihak Desa akan terus memberikan kesempatannya kepada kami, Polri dan TNI untuk memberikan berbagai binaan latihan, agar mereka mempunyai jiwa dan kemampuan yang bisa diharapkan atau diandalkan oleh warga masyarakat didaerahnya”, ucapnya. (Humas, Editor by [email protected]).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button