POLRES TASIKMALAYA KOTA POLDA JABAR

Cipta Kondisi Selama Ramadhan, TNI-POLRI Di Manonjaya Bersinergi Razia Petasan Dan Berhasil Amankan 2.700 Butir

POLSEK MANONJAYA-POLRES TASIKMALAYA KOTA-POLDA JABAR || suaraindependentnews.id – Berikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat pada saat bulan suci Ramadhan, Polsek Manonjaya Polres Tasikmalaya Kota bersinergi dengan Koramil melaksanakan razia petasan atau mercon disekitar Alun alun Manonjaya, Sabtu 1 April 2023.

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari Kurniawan melalui Kapolsek Manonjaya AKP Endang Wijaya mengatakan bahwa kegiatan pendataan dan razia terhadap tempat tempat penjualan petasan.

“Kami datangi semua lapak pedagang kembang api, kami himbau tidak ada yang menjual mercon atau petasan, apabila ditemukan kami akan tindak tegas”, ungkap Kapolsek Manonjaya.

Menurutnya, hal ini dilakukan untuk menindaklanjuti atensi dari Kapolres Tasikmalaya Kota, selama bulan Ramadhan jaga kenyamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat.

“Kami berhasil amankan petasan sebanyak 2.700 butir diantaranya dari dua kios milik RR sebanyak 1.700 butir dan dari kios FF sebanyak 1.000 butir, lapak sekitar Alun alun Manonjaya”, jelasnya.

Ia menambahkan, TNI-Polri akan terus bersinergi memberikan kenyamanan kepada masyarakat selama bulan Ramadhan, dengan meningkatkan Patroli dan razia petasan, sehingga terwujudnya Harkamtibmas yang kondusif. (Humas, Editor by [email protected]).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button