Tak Berkategori

Pemdes Moa’wo Salurkan BLT-DD Triwulan I Tahun 2022

Kades Moawo Secara Simbolis Serahkan BLT-DD Triwulan I Kepada Penerima Manfaat

GUNUNGSITOLI, SUARA INDEPENDENTNEWS.ID

Pemerintah Desa (Pemdes) Moawo laksanakan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Triwulan I Tahun 2022, dari bulan Januari s/d Maret dilaksanakan bertempat di Kantor Desa Moawo.kecamatan Gunungsitoli, Kota Gunungsitoli. Jum’at  (3/6) pada pukul 09.00 Wib tadi pagi.
Ketua BPD Desa Moawo, Ahmad Yaman Harefa dalam sambutannya menyampaikan  bahwa Dana Desa Tahun 2022 sudah bisa dibagikan hari ini, jika selesai hari ini SPJnya maka diupayakan pengajuan berikutnya ucapnya.
 
Juga Pendamping Desa dari Kecamatan Gunungsitoli, Mirah M Waruwu menyampaikan kita bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa walau cuaca hujan tidak mendukung namun realisasi penyaluran BLT-DD Triwulan I Tahun 2022 Desa Moawo dapat kita hadiri pada hari ini.
 
Mengingat bahwa jumlah awal keseluruhan 117  keluarga penerima manfaat (KPM) melebihi 60 persen KPM sehingga tidak disetujui, namun dengan kesepakatan bersama yang hadir pada saat itu maka  yang menerima menjadi 109 KPM sekitar 59 persen.
 
Dengan kesepakatan bersama 109 KPM akan berbagi kasih kepada 8 Orang dari jumlah sebelumnya 117 KPM sehingga dapat merasakan  bantuan langsung tunai dana desa Triwulan I tahun 2022.
 
Lebih lanjut  Pendamping Desa (PD) berharap kepada masyarakat penerima manfaat agar bantuan langsung tunai dana desa yang diterima dimanfaatkan untuk kebutuhan keluarga ujarnya.
Sedangkan Bhabinkamtibmas/Babinsa, Firman Zega mengatakan bahwa hari ini adalah hari yang bahagia bagi  masyarakat penerima  bantuan langsung tunai dana desa (BLT-DD) Triwulan I Tahun 2022.
“Kita bersyukur kepada Pemerintah Desa atas terlaksananya penyaluran BLT-DD Triwulan I dan bila cepat terealisasi maka akan terlaksana penyaluran Triwulan II dan selanjutnya ucap Babinsa”.
Sementara Kepala Desa Moawo, Arisman Telaumbanua dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pengurusan  BLT-DD Triwulan I Tahun 2022  awal mulanya agak ribet  dan berproses bapak- ibu, namun kita bersyukur Alhamdulillah  pada hari ini penyaluran BLT-DD Triwulan I Tahun 2022 akan terlaksana dengan baik.
Lebih lanjut Kepala Desa Moawo menyampaikan kepada masyarakat agar penerima BLT-DD Triwulan I ini,  jangan ada yang mewakili.
“Kalau  cepat maka realisasi Triwulan II dan selanjutnya akan terlaksana dengan baik”.
Kami  Pemerintah Desa Moa’wo menghimbau kepada masyarakat agar setiap undangan yang tersampaikan kepada warga supaya dapat menghadiri pertemuan tersebut.
“Penyaluran BLT-DD Triwulan I Tahun 2022 walau terlambat dikarenakan libur, namun tidak mengurangi pencairan pada hari ini ucap Kades”.
Semetara arahan dan bimbingan dari Camat Gunungsitoli yang diwakili oleh Kasi Adpem Kecamatan Gunungsitoli, M.Al Habib Zendrato mengatakan bahwa, dibalik musibah ada hikmahnya, dibalik Covid-19 yang melanda pasti ada hikmah dari kejadian itu semua.
“Program penyaluran BLT-DD Triwulan I Tahun 2022  adalah Program Pemerintah yang akan diterima selama 1 Tahun dan Tahun berikutnya kita tidak ketahui”.
Dan Saya berharap bantuan langsung tunai Dana Desa Triwulan I yang akan diterima agar dimanfaatkan untuk kebutuhan keluarga ujarnya.
Pelaksanaan Penyaluran BLT-DD Triwulan I Tahun 2022 turut dihadiri Camat Gunungsitoli yang mewakili Kasi Adpem, M.Al Habib Zendrato. Kepala Desa Moawo, Arisman Telaumbanua. Ketua BPD Desa Moa’wo, Ahd.Yaman Harefa. Bhabinkamtibmas/Babinsa, Firman Zega. PD Kecamatan Gunungsitoli, Mirah M Waruwu, Sekretaris Desa Moa’wo, Zulman Zendrato. Kasi Kesejahteraan Desa Moawo, Desmayanti Telaumbanua. Tim Relawan Covid-19 Desa Moa’wo dan Masyarakat Penerima BLT-DD Tahun 2022. (Aa Wahyu).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button