HUT

Peringatan HLUN Ke 26, Tercatat 448 Orang Lansia Di Kecamatan Karangnunggal Terima Bantuan Dari Kemensos RI

KABUPATEN TASIKMALAYA, suaraindependentnews.id – Bertempat di halaman kantor Kecamatan Karangnunggal Kabupaten Tasikmalaya, pada Minggu (29/5/2022), sekira pukul 07.30 WIB, berlangsung kegiatan memperingati Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ke 26 dengan mengangkat tema “Lansia Sehat Indonesia Kuat”.

Mengacu pada Undang-Undang (UU) Nomor 13 Tahun 1988 tentang Kesejahteraan Lansia, yang ditentukan dengan kategori orang dengan usia diatas 60 tahun lebih, untuk tahun ini Kemensos menunjuk Kabupaten Tasikmalaya menjadi pusat kegiatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) Ke 26 Tahun 2022.

Bupati Tasikmalaya mengintruksikan seluruh kecamatan dalam waktu persiapan selama 20 hari untuk mempersiapan kegiatan HLUN tersebut.
Peringatan HLUN ke 26 ini dilaksanakan secara serentak se-kabupaten Tasikmalaya dan melibatkan semua elemen bahu membahu.

Di Kecamatan Karangnunggal sebanyak 448 Lansia mendapatkan bantuan Atensi dari Kemensos RI yang langsung dihadiri Menteri Sosial Tri Rismaharini, pemberian bantuan tersebut diberikan melalui jajaran Kemensos, sementara Mensos hadir bersama Bupati Tasikmalaya di RSU SMC Kabupaten Tasikmalaya dengan menyapa seluruh Lansia secara virtual.

Dalam kegiatan HLUN tingkat Kecamatan Karangnunggal dihadiri, Arif Nahari selaku Direktur Pemberdayaan Masyarakat., Agung Hendrawan, S.H., M.H., Kepala Gentra Abiyoso., Muhammad Yahya, Pemsos Ahli Muda Dit. Pemberdayaan Masyarakat., Kompol. Didin Jumardini Kapolsek Karangnunggal., Kapten CAJ. Dadan Kusnadi Danramil 1215/Karangnunggal., Camat Karangnunggal., Kepala Puskesmas Karangnunggal , Iman Surochiman Ketua Apdesi Beserta seluruh Kades, Ketua MUI, Bidan dan perawat, TKSK, Pendamping PKH juga Perangkat Desa Se- Kecamatan Karangnunggal.

Penyerahan Bantuan Atensi yang merupakan Sandang, Pangan juga sarana lain dengan jumlah nominal Anggaran sebesar Rp 201. 109.000,00. dengan rincian diantaranya, sembako 142 paket, nutrisi 30 paket, sandang 30 paket, kursi roda 50 unit, tongkat lengan 48 unit, tingkat kaki tiga 47 unit, alat bantu dengar 50 unit, kaca mata 91 buah, serta sarana rumah tidak layak huni (Rutilahu) 1 paket atas nama Ibu Mamah dari Desa Cibatuireng dengan nominal Rp. 20.000.000.

Acara sapa Lansia secara virtual tersebut, Mensos Tri Rishmaharini mengucapkan selamat kepada seluruh Lansia, semoga bantuan tersebut bermanfaat bagi para Lansia.

Usai giat tersebut, saat diwawancarai awak media Camat Karangnunggal menyampaikan ucapan terima kasih nya atas bantuan tersebut, sebanyak 448 Lansia di Kecamatan Karangnunggal bisa terbantu dengan segala fasilitas yang diberikan pihak pemerintah pusat melalui Kemensos. (Tim, Editor by [email protected]).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button