POLRES TASIKMALAYA KOTA

Polres Tasikmalaya Kota Lakukan Rekayasa Lalulintas Di Jalan Ahmad Yani Karena Jembatan Rusak

TASKOT, suaraindependentnews.id – Polres Tasikmalaya Kota lakukan rekayasa lalu lintas karena jembatan nyaris roboh dampak bencana alam di Jalan Ahmas Yani Kelurahan Sukamanah Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalaya, Rabu (14/9/2022).

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari Kurniawan melalui Kasat Lantas AKP Anaga Budiharso mengatakan bahwa pihaknya melakukan rekayasa lalulintas dengan hanya memperbolehkan kendaraan roda 4 dan roda 2.

“Jalan Ahmad Yani hanya boleh dilalui oleh kendaraan roda 2 dan roda 4 saja”, ujarnya.

Lanjut dia, kendaraan dari arah Ciamis tidak ada yang belok kiri mengarah ke Pasar Pancasila dan dari simpang 3 Cador arus diluruskan melalui jalan M Hatta dan Simpang Lima.

“Untuk mengurangi kepadatan arus lalulintas di jalan Ahmad Yani, kami gelar personel di simpang 4 Padasuka untuk mengurai kepadatan dengan cara pengalihan arus melalui jalan Letkol Komir Kartaman”, terangnya.

Sebelumnya diinformasikan bahwa, Jembatan Ciloseh di jalan Ahmad Yani ambrol diterjang air sungai saat hujan deras beberapa hari yang lalu. (Humas, Editor by [email protected]).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button