WISATA KEAGAMAAN

Wabup Nias Utara Hadiri Perayaan Paskah Di Gereja BNKP

Jemaat Helera Resort 30 Desa Siofabanua.

NIAS UTARA, SUARA INDEPENDENTNEWS.ID
Wakil Bupati Nias Utara Yusman Zega, A.Pi., M.Si menghadiri perayaan Paskah di Gereja BNKP Jemaat Helera Resort 30 Desa Siofabanua Kecamatan Tuhemberua. Kabupaten Nias Utara, Sumatera Utara. Minggu (23 Mei 2021).

Pada pelaksanaan perayaan Paskah yang bertepatan dengan perayaan Pentakosta tersebut, dihadiri oleh sejumlah Kepala OPD, Staf Ahli dan Asisten lingkup Pemerintah Kabupaten Nias Utara dan seluruh jemaat Gereja BNKP Helera Resort 30 Desa Siofabanua Kecamatan Tuhemberua. Turut hadir juga Ephorus BNKP Pdt. DR. Tuhoni Telaumbanua, M.Si yang sekaligus sebagai pengkhotbah.

Pada kesempatan tersebut, Wakil Bupati Nias Utara dalam arahannya menyampaikan bahwa tema perayaan paskah “Berpaling Kepada Sang Hidup” memiliki arti yang maknanya sangat mendalam jika dikaitkan dengan keaadaan bangsa Indonesia saat ini. Sebagaimana diketahui bahwa seluruh dunia, tidak terkecuali Indonesia dan khususnya Kepulauan Nias, sedang dihadapkan dengan masalah Covid-19 yang begitu mengkhawatirkan dan tidak jarang membuat kita merasa ketakutan akibat sudah banyak memakan korban dan sangat berdampak pada perekonomian masyarakat.

“Dengan tema ini, kita semua umat yang percaya diingatkan dan dituntut untuk kembali menaruh pengharapan kepada Sang Pemilik Hidup. Hidup di dunia ini tidak akan pernah berjalan dengan baik tanpa penyertaan Sang Pemilik Hidup yaitu Tuhan itu sendiri,” ucapnya.

Mengakhiri arahannya, Wakil Bupati Nias Utara memohon doa seluruh masyarakat agar semua upaya yang sedang dilakukan Pemerintah Daerah Kabupaten Nias Utara saat ini demi percepatan pembangunan untuk mewujudkan Nias Utara Yang Maju, Sejahtera dan Berkeadilan dapat dicapai.Amiin. (FARIZ LAROSA)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button