KOREM 062/TN KODAM III/SLW

Danrem 062/Tn Kolonel Inf Asep Sukarna Hadiri Kegiatan Soft Launching Kawasan Objek Wisata Situ Bagendit

KOREM 062/TN-KODAM III/SLW || suaraindependentnews.id – Komandan Korem 062/Tn Kolonel Inf Asep Sukarna, S. Sos., S.I.P., M.M., M.Han., menghadiri kegiatan Soft Launching Kawasan Objek Wisata Situ Bagendit oleh Gubernur Jawa Barat DR. (H.C.) H. Mochamad Ridwan Kamil, S.T., M.U.D. Bertempat di Amfiteater Situ Bagendit, Desa Bagendit, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut, Senin 21 Agustus 2023.

Kegiatan diawali dengan penampilan Kesenian Tradisional Tabuh Lisung Ngagondag, Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, Do’a, Sambutan Bupati Garut, Sambutan Gubernur Jawa Barat, Peresmian Objek Wisata Situ Bagendit, Penyerahan Prodak West Java Festival 2023 asal Garut, Penanda Tanganan Prasasti Situ Bagendit, kemudian acara diakhiri dengan perjalanan mengelilingi kawasan Wisata Situ Bagendit dengan menggunakan perahu rakit.

Bupati Garut DR. H. Rudi Gunawan, S.H., M.H., M.P., dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang dan rasa gembira atas peresmian Objek Wisata Situ Bagendit oleh Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo
melalui Gubernur Jawa Barat.

“Tidak lupa saya juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak baik itu dari Pemerintah Kabupaten Garut maupun relawan yang ikut berpatisipasi dalam menjaga kebersihan dan pelestarian Situ Bagendit”, ucapnya.

Selanjutnya, Gubernur Jawa Barat DR. (H.C.) H. Mochamad Ridwan Kamil, S.T., M.U.D. dalam sambutannya mengatakan atas nama Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo memberikan apresiasi yang besar atas dibangunnya Situ Bagendit, Semoga dengan dibangunnya tempat wisata ini bisa menambah perekonomian di Kabupaten Garut.

“Setelah saya banding-bandingkan dengan Kabupaten lainnya, Kabupaten Garut mempunya keindahan alam yang sangat luar biasa, baik itu kreatifitasnya, makanannya, serta ekonomi kreatifnya sangat istimewa, maka dari itu saya harapkan semua itu bisa dikembangkan serta di lestarikan dengan baik”, pungkasnya.

Pada kesempatan ini, selain Situ Bagendit di Kabupaten Garut, Gubernur Jawa Barat juga meresmikan 4 situ lainnya, diantaranya Situ Kemang (Bogor), Situ Kandang Sapi (Bogor), Situ Taman (Bogor) dan Situ Jatijajar (Depok), yang pelaksanaan penandatanganan Prasasti dilaksanakan di Situ Bagendit Kabupaten Garut.

Diakhir kegiatan, Gubernur Jawa Barat beserta rombongan mengelilingi kawasan Wisata Situ Bagendit dengan menggunakan perahu rakit dilanjut melaksanakan penaburan bibit ikan di Situ Bagendit.

Hadir pada kegiatan tersebut diantaranya,
Danrem 062/Tn Kolonel Inf Asep Sukarna, S. Sos., S.I.P., M.M., M.Han., Bupati Garut DR. H. Rudi Gunawan, S.H., M.H., M.P., Wakil Bupati Garut dr. H. Helmi Budiman, Dandim 0611/Garut Letkol Czi Dhanisworo, S.Sos., Kapolres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha, S.I.K., M.Si., Kajari Kabupaten Garut Dr. Halila Rama Purnama, S.H., M.Hum., Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Garut Ni Wayan Wiranti, S.H., M.Si., Dandenpom III/2/Garut Letkol CPM (K) Wiana Warsanah, S.H., Dandenbekang III-44-02/Garut Letkol Cba M. Said, S.Sos., Sekda Kabupaten Garut Dr. H. Nurdin Yana, M.H., M.Si., Kadishub Kabupaten Garut Drs. Satria Budi, M.Si., Forkopimcam Banyuresmi, Tokoh Masyarakat Bayuresmi, Seluruh Kepala Desa Kecamatan Banyuresmi, Perwakilan Pelajar Kabupaten Garut. (Penrem 062/[email protected]).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button