Tak Berkategori

DPC AWNI Kabupaten Cirebon Terbentuk, Lakukan Rapat Perdana, Bentuk Kelengkapan Struktural Jajaran Pengurus.

Kabupaten Cirebon, suaraindependentnews_id.
Dewan Pimpinan Cabang Aliansi Wartawan Nasional Indonesia (DPC AWNI) Kabupaten Cirebon Gelar Rapat Perdana guna membentuk kelengkapan struktural jajaran pengurus yang bertempat di Aula Pertemuan Polsek Depok, Senin (23/08/2021).

Dalam rapat tersebut, kepengurusan terpilih, langsung ditetapkan sebagai dalam Struktural Organisasi di jajaran DPC AWNI Kabupaten Cirebon Periode 2021-2023.

Rapat perdana DPC AWNI Kabupaten Cirebon dipimpin langsung oleh Sendi Eka Kurniawan (Ketua), Moh Hasyirul Falah (Sekretaris), dan Hani, S.Pd., S.E. (Bendahara) yang sudah mendapatkan Surat Mandat/Surat Tugas dan SK langsung dari DPD AWNI Provinsi Jawa Barat, juga di hadiri oleh semua calon Pengurus DPC AWNI Kabupaten Cirebon.

Adapun komposisi struktural kepengurusan jajaran DPC AWNI Kabupaten Cirebon disepakati untuk selanjutnya di SK-kan adalah Asyrofuddin, S.Pd., M.Pd. (Wakil Ketua), Supriatna (Wakil Sekretaris).

Sementara untuk Bidang Litbang dan Kewartawanan dipercayakan kepada Jaelani, Turah di Bidang Investigasi dan Bidang Humas Kemitraan dipercayakan kepada Didi Sutardi.

Ketua DPC AWNI Kabupaten Cirebon Sendi Eka Kurniawan mengatakan, dengan dibentuknya kelengkapan struktur kepengurus DPC AWNI Kabupaten Cirebon, diharapkan organisasi profesi kewartawanan ini bisa berjalan selaras dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD-ART) AWNI, serta dapat bersinergi dengan Fokompinda dan rekan rekan media lainnnya.

Selain kelengkapan struktural tersebut di atas, juga disepakati untuk Dewan Pembina DPC AWNI Kabupaten Cirebon yakni Uu Ruhzanul Ulum, S.E, Agus Sukadi, S.H., M.M.Pd dan Imam Maryono,” terang Sendi.

Sendi juga menyampaikan bahwa pwngurus atau anggota yang dikemudian hari dalam melaksanakan Tupoksinya perlu adanya bantuan hukum, DPC AWNI Kabupaten Cirebon sudah memiliki Penasehat Hukum Adv. Qorib, S.H., M.H., CIL., CMe serta Adv. Toto Sunanto, S.H. tutur Sendi.

Ditempat yang sama, Sekretaris DPC AWNI Kabupaten Cirebon berharap, semoga dengan pengukuhan pengurus DPC AWNI Kabupaten Cirebon ini, AWNI bisa berjalan sesuai dengan visi misi organisasi dan menebar banyak manfaat untuk anggota dan masyarakat umum, pungkas Falah yang diamini oleh seluruh jajaran kepengurusan DPC AWNI Kabupaten Cirebon. (Kabiro/Asr)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button