Pemerintahan

Evaluasi Implementasi SAKIP Pemkab Solok, Bupati Vidcon Dengan Kementerian PAN RB

Sekretaris Daerah kabupaten Solok Medison, S.Sos, M.Si

Senin, 5 September 2022

Kab Solok, Suaraindependent.id — Evaluasi Implementasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) Pemerintah Daerah Kabupaten Solok, Bupati Solok melakukan zoom meeting dengan Kementerian PAN RB

Hadir dalam vidcon tersebut Bupati Solok diwakili Sekretaris Daerah Medison, S.Sos, M.Si Asisten III Editiawarman, S.Sos, M.Si, Kepala OPD Lingkup Pemerintah Kabupaten Solok, Camat Se-Kabupaten Solok, Kepala Bidang terkait dari Masing-masing OPD

Sekretaris Daerah Medison, S.Sos, M.Si dalam zoom meting tersebut menampilkan Video Profil Kabupaten Solok, selama 109 tahun Kab Solok berdiri dengan segenap potensi dan kondisinya,

Pada periode pemerintahan Bupati H. Epyardi Asda, M.Mar untuk masa jabatan 2021-2025, Medison mengungkapkan,  senada dengan Visi Misi yang telah dituangkan dalam RPJMD Kabupaten Solok yakni “Mambangkik Batang Tarandam Menjadikan Kabupaten Solok terbaik di Sumatera Barat” yang terbagi menjadi enam misi

Adapun misi yang tertuang dalam RPJMD Kab Solok, sebagai berikut;

• Mengelola Anggaran Berbasis Kebutuhan Rakyat
• Meningkatkan Infrastruktur yang Lebih Baik
• Meningkatan Ekonomi Masyarakat melalui Sektor Pertanian, UMKM, Perdagangan dan Pariwisata
• Mewujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik dan Bersih
• Meningkatkan Pembangunan Sumber Daya Manusia yang Berkualitas
• Meningkatkan tatanan hidup masyarakat berlandaskan Adat Basandi Syara’, Syara’ Basandi Kitabullah sebagai bagian dari kearifan lokal masyarakat Kabupaten Solok

Dalam rangka mewujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik dan Bersih, kita harus melaksanakan Reformasi Birokrasi yang dicanangkan dari Pemerintah Pusat ke Daerah. Oleh karena itu, Sebagai Bagian dan Kewajiban kita dalam memperbaiki diri yang menjadi fokus pemerintah daerah adalah penyempurnaan dan perbaikan terhadap akuntabilitas kinerja serta Reformasi Birokrasi,” ungkap Sekda Medison.

Dalam Evaluasi Implementasi SAKIP pada tahun 2021, Dinas PTSPNAKER bersama Kominfo mendapatkan nilai Evaluasi A. (Billy@nsi-id)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button