POLRI

Hadiri Indonesia Pasti Bisa, Kapolda Jabar ; Terimakasih Nakes Dan Polri

BANDUNG, suaraindependentnews.id – Kapolda Jabar Irjen Pol Drs. Suntana, M.Si., hadiri acara Indonesia Pasti Bisa Terima Kasih Nakes dan Polisi merupakan sebuah acara yang dipersembahkan kepada para tenaga kesehatan dan polisi yang berada di garda terdepan penanggulangan Covid-19, Sabtu.

Kegiatan ini sebagai bentuk apresiasi yang setinggi-tingginya kepada segenap personil Polisi dan Nakes yang telah menjadi garda terdepan pada masa pandemi Covid-19.

Dengan hadirnya gerakan Indonesia pasti bisa di tengah pandemi, sangat membantu percepatan dan akselerasi program vaksinasi yang telah dicanangkan pemerintah.

Indonesia Pasti Bisa sendiri berangkat dari semangat gotong royong kepedulian. Gerakan kebersamaan #Indonesiapastibisa dimulai oleh orang-orang yang mau berbagi untuk memberikan perubahan positif bagi seluruh masyarakat.

Hal itu dapat berupa bentuk nyata melalui sistem informasi hingga saluran bantuan langsung kepada mereka yang terdampak Covid-19. Gerakan #Indonesiapastibisa juga akan menghadirkan berbagai program yang bertujuan untuk membantu masyarakat Indonesia dalam menghadapi pandemi.

Secara umum pencapaian vaksinasi di Provinsi Jawa Barat, dari total sasaran sebanyak 37.907.814 Sebagai berikut Dosis 1 : 26.587.772 (70,14%) dan Dosis 2 : 19.302.181 (50,92%).
(HumasPolresTasikmalaya, Editor by [email protected]).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button