POLRI

Silaturahmi Kamtibmas, Kapolsek Cigalontang ; Lindungi Warga Masyarakat Dari Berbagai Hal Gangguan

POLRES TASIKMALAYA, suaraindependentnews.id – Kegiatan pada hari Senin tanggal 18 Juli 2022, yang dilaksanakan oleh Kapolsek Cigalontang Iptu Tono Suherman yang melaksanakan kegiatan Silaturahmi kepada para tokoh agama, dan pada kali ini kepada para tokoh yang berada didaerah Kampung Bunisari Desa Lengkongjaya Kecamatan Cigalontang dengan H. Asep Nurman.

Pada kesempatan tersebut, Iptu Tono menyampaikan arahannya dan diharapkan agar dapat
bekerjasama dalam menjaga wilayah untuk mewujudkan sekaligus
menjaga situasi kamtibmas.

Kemudian Iptu Tono juga mengharapkan kepada para tokoh agar dapat menggerakkan kembali dengan lebih maksimal aktifnya kegiatan ronda malam apalagi disaat musim seperti saat ini tolong agar diperhatikan jika Ada pohon yang dapat membahayakan, Kabel kabel listrik didalam maupun diluar rumah jika ada yang terbuka, serta longsor dan banjir agar jadi perhatian juga, ujarnya.

Lebih jauh Kapolsekpun mengatakan agar tetap dapat mematuhi disiplin Protokol kesehatan karena Virus Covid-19 belum berakhir, kemudian dengan adanya wabah penyakit PKM (Penyakit mulut dan kuku) pada hewan ternak seperti sapi, kerbau dan kambing supaya masyarakat mengantisipasi dengan selalu membersihkan ternak serta kandang, koordinasi dengan dinas peternakan di BPP kecamatan, kemudian agar diberikan suntikan Vaksin untuk hewan ternak, juga lebih berhati hati dan teliti jika mau membeli hewan ternak dipasar atau dari kandang peternak, yakinkan oleh pihak dinas mengatakan sehat atau tidaknya hewan tersebut serta dibuktikan dengan adanya surat dari dinas peternakan, ujar
Kapolsek Cigalontang Iptu Tono Suherman. (Humas, Editor by [email protected]).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button