PARIWISATATak Berkategori

Disparbud Kab Solok Bersama TVRI, Produksi Mini Feature Masjid Tuo Kayu Jao

Mesjid Tuo Kayu Jao, Saksi Penyebaran Islam di Solok dan Sumatera Barat

Kamis, 2 Maret 2023

Kab Solok, Suaraindependent.id — Dinas Pariwisata dan Budaya (Disparbud) Kabupaten Solok bersama dengan TVRI Pusat kunjungi Mesjid Tuo Kayu Jao pekan lalu. Kabid Pemasaran Disparbud Kabupaten Solok, Fathnaini Aisyah, S.Pt langsung turun mendampingi Kru TVRI ke lokasi Mesjid Tuo.

 

Kunjungan tersebut juga sekaligus untuk melakukan Liputan oleh TVRI pusat dalam rangka memproduksi Mini Feature Episode “Masjid Tuo Kayu Jao sebagai Saksi Penyebaran Islam di Solok khususnya, dan Sumbar umumnya”

 

Kabid Pemasaran Disparbud Kabupaten Solok, Fathnaini Aisyah, S.Pt mengungkapkan bahwa dalam agendanya, “Tim TVRI bersama Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Solok, mengunjungi dan meliput lansung Masjid Tuo yang berada di Nagari Kayu Jao”

Disebutkan Fathnaini, Mesjid Tuo tersebut memiliki catatan sejarah penting tentang perkembangan dan penyebaran agama Islam di bumi Ranah Minang ini. Menurut cerita masyarakat Kayu Jao, Mesjid Tuo yang terletak di Lembah pedalaman Kayu Jao Nagari Batang Barus Kecamatan Gunung Talang Kabupaten Solok tersebut berdiri sejak abad ke- XVI atau 1599 Masehi

 

Ia menjelaskan, Mesjid Tuo ini didirikan oleh Angku Masaur dan Angku Labai yang merupakan dua tokoh agama di Solok. Hingga kini, Mesjid tersebut tetap berdiri Kokoh walau di beberapa bagian sudah lapuk dan reot termakan usia. Mesjid ini merupakan salah satu mesjid tertua di Indonesia yang memiliki arsitektur Islam berpadukan Alam Minangkabau.

Dikatakan Fathnaini, Mesjid ini pernah dilakukan pemugaran, namun kita tetap mempertahankan keaslian dari arsitektur masjid tersebut. Di bawah pengelolaan Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala, Mesjid Tuo Kayu Jao sudah dimasukkan kedalam bangunan cagar budaya Sumatera Barat, ulasnya.

 

Selain mengunjungi Mesjid Tuo, rombongan Disparbud Kabupaten Solok bersama Tim TVRI juga mengunjungi Rumah Produksi Bawang Goreng “Aro Indah” yang di pelopori oleh Ibuk Samsinar yang berada di Jorong Galagah, Alahan Panjang Kecamatan Lembah Gumanti. (Billy@nsi-id)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button