POLRES TASIKMALAYA POLDA JABAR

Motor Berknalpot Bising Makin Marak Resahkan Warga

 

KABUPATEN TASIKMALAYA-JABAR || suaraindependentnews.id – Sekalipun petugas dari satuan lalu lintas Polres Tasikmalaya masih terus melakukan tindakan terhadap para pengguna kendaraan yang memakai knalpot bising, namun hingga kini, penggunaan knalpot bising pada sepeda motor kembali marak.

Para pengguna knalpot bising yang di dominasi oleh anak anak muda, terlihat begitu bebas berseliweran di jalan raya.

Kondisi tersebut sangat dikeluhkan masyarakat, karena dengan kebisingan suara knalpot, kenyamanan masyarakat tentu merasa sangat terganggu.

Seperti diungkapkan Suherlan (40) warga Singaparna, yang mengaku bahwa selama ini knalpot brong atau bising tersebut sangat meresahkan, apalagi ketika suara itu dekat dengan masjid. Ia sangat berharap, aparat kepolisian segera melakukan penertiban penggunaan kenalpot bising tersebut.

“Padahal kalau sudah terdengar apalagi terlihat ada motor berknalpot bising mulai melintas, petugas dari lalulintas harus segera bertindak. karena selain mengganggu, para pengendara yang menggunakan knalpot bising, sangat membahayakan karena biasanya mereka memacu kendaraannya dengan kencang”, ujarnya.

Banyaknya motor yang menggunakan knalpot bising, menurut Suherlan yang rumahnya berada dipinggir jalan raya singaparna, terutama biasa terjadi pada sore hingga malam hari. Para pengendara dengan bebas berseliweran seperti ada pembiaran dari petugas.

Menanggapi hal tersebut, Kasat Lantas Polres Tasikmalaya AKP Yudi Yudiono mengatakan, jika sebenarnya pihaknya pun tidak diam dan menutup mata, namun terus melakukan upaya edukasi hingga penindakan terhadap pelanggaran lalulintas.

“Terkait penggunaan knalpot bising yang di keluhan masyarakat, sebenarnya kami tidak membiarkan begitu saja, namun kita terus melakukan upaya, yang salah satunya sosialisasi, edukasi, penindakan tilang, baik manual maupun elektrik, bahkan terhadap mereka yang terjaring Rajia, kita lakukan penindakan pencopotan langsung knalpot bisingnya tersebut”, jelas Yudi saat di temui di Mapolres Tasikmalaya, Senin 11 Desember 2023.

Salah satu bukti nyata nya, dari upaya penindakan pencopotan knalpot bising, di ruang tilang Polres Tasikmalaya, terlihat ada ratusan knalpot yang merupakan hasil tindakan dari satuan lalulintas.

Berdasarkan data yang berada di Baur Tilang, tak kurang darai 280 buah knalpot Bising yang merupakan hasil sitaan dari para pengendara motor yang menggunakan knalpot bising.

“Ini merupakan hasil penindakan Selama empat bulan di wilayah Singaparna”, kata Baur Tilang Satuan lalu lintas Polres Tasikmalaya Aiptu Heru

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button