Tak Berkategori
Trending

Sebanyak 13 Orang Terpapar Positif Covid-19, Update Data Covid-19 Kab Solok

Sabtu, 17 April 2021

Kab Solok–Suaraindependent.id– kembali hari ini ditemukan warga Kab Solok terpapar penyebaran virus Covid-19, sebanyak 13 orang dinyatakan positif berdasarkan hasil Swabnya.

Sementara untuk kasus pasien Suspek Dirawat dan kasus pasien sembuh dari corona hari ini tidak ada penambahan, ujar Jubir Covid-19 Kab Solok Syofiar Syam kepada awak media.

Hal tersebut disampaikan menurut sumber data dari Dinkes Kab Solok, dikatakanya, total Warga Kabupaten Solok yang TERKONFIRMASI COVID-19 sampai hari ini adalah sebanyak 1.165 orang, yang terdiri dari KARANTINA MANDIRI 116 orang, DIRAWAT 17 orang, MENINGGAL 29 orang dan SEMBUH 1.003 orang.

Pemeriksaan Spesimen sudah dilakukan sebanyak 14.172 orang dan sebanyak 1.684 berasal dari kegiatan POOL TEST Kabupaten Solok dan untuk POSITIVITY RATE (PR) : 8,22 %

Untuk Zonasi Daerah di Sumatera Barat pada Minggu ke-57 dari tanggal 11 s/d 17 April 2021, Kabupaten Solok masih lagi masuk dalam ZONA ORANYE (Resiko Sedang) dg Skor 2,15.

Kasus KONFIRMASI hari ini ada tambahan sebanyak 13 orang, yakni Perempuan 14 thn , alamat Nagari sungai nanam Kec. Lembah gumanti, Perempuan 47 thn, alamat Nagari tj bingkung Kec. Kubung, Perempuan 27 bulan, alamat Nagari panyakalan Kec. Kubung, Laki-laki 53 thn, alamat Nagari panyakalan Kec. Kubung,

Laki-laki 44 thn, alamat Nagari panyakalan Kec. Kubung, Perempuan 65 thn, alamat Nagari batu banyak Kec. Lembang jaya, Perempuan 54 thn, alamat Nagari singkarak Kec. X Koto singkarak, Perempuan 51 thn, alamat Nagari paninjauan Kec. X Koto diatas,

Perempuan 23 thn, alamat Nagari kacang Kec. X Koto singkarak, Laki-laki 27 thn, alamat Nagari batang barus Kec. Gunung talang, Laki-laki 61 thn, alamat Nagari alahan Panjang Kec. Lembah gumanti, Perempuan 73 alamat Nagari paninggahan Kec. Junjung sirih, Perempuan 81 thn, alamat Nagari Muaro Pingai Kec. Junjung sirih, merupakan kasus suspek / PDP, pasien MENINGGAL di RST SOLOK tanggal 16 April 21 jam 23.15 wib. (Billy@nsi-id)

Sumber Data :
DINAS KESEHATAN KABUPATEN SOLOK

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button