Komisi pemilihan umum

Sambut Pemilu 2024, 70 Orang Anggota PPK Kab Solok Siap Jalankan Tugas Negara 

Ir. Gadis, Ketua KPU Kabupaten Solok lantik Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kabupaten Solok

Rabu, 4 Januari 2023

Kab Solok, Suaraindependent.id – Pemilu serentak tahun 2024 sudah diambang mata, berbagai tahapan sudah diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Solok. Salah satunya pembentukan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).

Bertempat di Gedung Solok Nan Indah, Rabu (4/1), sebanyak 70 orang anggota PPK se- Kabupaten Solok resmi dilantik dan diambil sumpah jabatannya oleh Ir. Gadis, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Solok.

Hadir dalam pelantikan tersebut Bupati Solok H Epyardi Asda, M.Mar beserta jajaran Pemkab Solok, Ketua KPU Kabupaten Solok Ir. Gadis beserta Komisioner dan jajaran KPU lainnya.

Ir. Gadis, Ketua KPU Kabupaten Solok menyebutkan, usai melewati serangkaian seleksi pemilihan calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), dari 600 orang yang mendaftar sebagai calon anggota PPK, terpilih sebanyak 70 orang dan akan dilantik pada hari ini

Anggota PPK yang dilantik pada hari ini merupakan orang orang terpilih,” sebut Ir. Gadis.

Ketua KPU mengungkapkan, 70 orang  anggota PPK yang terpilih tersebut, selanjutnya akan terlibat dalam penyelenggaraan Pemilu 2024. Kita berharap rekan rekan PPK yang dilantik hari ini mampu bekerja secara profesional dan proporsional

Bertugas lah rekan rekan PPK sesuai dengan sumpah jabatannya, serta sesuai dengan fakta integritas yang telah dibacakan hari ini”

Ir. Gadis berpesan, kita wajib memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh kontestan pemilu. Tetaplah berkoordinasi dengan seluruh stakeholder yang ada demi terciptanya Pemilu badunsanak sesuai yang diharapkan masyarakat Kabupaten Solok, tutup Ketua KPU.

Bupati Solok H Epyardi Asda, M.Mar yang hadir pada kesempatan itu mengapresiasi kinerja KPU Kabupaten Solok yang telah selesai menggelar perekrutan anggota PPK Kabupaten Solok.

Dengan dilantiknya 70 orang anggota PPK terpilih hari ini, KPU sudah melaksanakan salah satu tahapan pemilu sesuai amanat undang-undang,” sebut Epyardi

Bagi anggota PPK yang dilantik, lakukanlah tugas dan tanggungjawabnya dengan baik. Anggota PPK mempunyai tanggung jawab yang besar dalam menjaga konstitusi dan demokrasi elektoral di Kabupaten Solok.

Suksesnya Pemilu serentak tahun 2024 terletak di tangan anda anda semuanya. Untuk itu, bekerjalah dengan niat tulus dan penuh tanggung jawab, kedepankan independensinya dalam menyelenggarakan pemilu sesuai perundang undangan yang berlaku” tegas Epyardi. (Billy@nsi-id)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button