Desa

Pemerintah Desa Mo’awo  Laksanakan Penyaluran Bibit Ikan Lele Kepada  18 Kelompok

Pemerintah Desa Mo’awo melaksanakan penyaluran Bibit ikan Lele kepada masing-masing kelompok  penerima budidaya ikan Lele di Desa Mo’awo. Kamis (22/6).

GUNUNGSITOLI, SUARA INDEPENDENTNEWS.ID

Pemerintah Desa Mo’awo melaksanakan penyaluran Bibit ikan Lele kepada masing-masing kelompok  penerima budidaya ikan Lele di Desa Mo’awo, Kecamatan Mo’awo, Kota Gunungsitoli yang dilaksanakan dilapangan  Kantor Desa Mo’awo. Kamis (22/6/2023).

Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Moawo, Ahmad Yaman Harefa dalam sambutannya menyampaikan bahwa  hari ini masing-masing kelompok sebanyak 18 Kelompok penerima budidaya ikan Lele di Desa Mo’awo.

Sesuai pertemuan sebelumnya  dimana Anggarannya berasal dari APBDes Tahun 2023, sesuai regulasi  Pemerintah Desa Mo’awo hanya bibit ikan Lele yang akan disediakan, tidak ada Pakan dan mudah-mudahan hampir tiga (3) Minggu sudah di Karantina. Kita mengharapkan resiko kematian dari ikan Lele yang berdiri tegak terhindar, ucap Ketua BPD.

Hal senada Babinsa Desa Mo’awo, Firman Zega dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas undangan yang disampaikan dan kami siap hadir pada hari ini, serta kita patut bersyukur kepada Pemerintah Desa Mo’awo atas bantuan penyerahan bibit ikan Lele kepada Kelompok  penerima budidaya ikan Lele sekira  6.536 ekor  bibit ikan Lele.

Diharapkan kepada penerima Ikan Lele agar memanfaatkan dan memeliharanya dengan baik karena ini  sangat membantu perekonomian masyarakat ujarnya.

Demikian Juga  Pendamping Lokal Desa (PLD) Mo’awo, Mirah M Waruwu dalam sambutannya mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa dimana kita dapat hadir dan berkumpul dalam pelaksanaan pendistribusian ikan Lele kepada  Kelompok  penerima budidaya ikan Lele.

Kami berpesan kepada Kelompok masing-masing yang terbentuk yang mewakili  sosialisasi kemarin bahwa,  pendistribusian hari ini bukan nama pribadi namun ini pendistribusian atas nama Kelompok Budi Daya Ikan Lele, kita harapkan Solid para Kelompok dalam menjaga , memelihara bibit ikan Lele yang sudah difasilitasi oleh Pemerintah Desa imbuhnya.

Mewakili Tokoh Masyarakat, Adat, Agama, Arisman Telaumbanua dalam sambutannya  menyampaikan secara pribadi kegiatan ini saya bangga kiranya disetiap undangan kita atusias menghadirinya.

Dimana Pengalaman sebelumnya Pendistribusian Ikan Lele  sebelumnya  sudah tersalurkan namun ada beberapa kegagalan  sehingga  Masyarakat membuat pengaduan, namun Pengaduan Masyarakat kita tidak ketahui, dan kita berharap tidak terulang hal demikian. Semoga Kelompok Budi Daya Ikan Lele  sebagai penerima menjalankan amanah dalam memeliharannya ucapnya.

Sementara Pj. Kepala Desa Mo’awo, Muhammad Alhabib Zendrato dalam arahan dan bimbingannya menyampaikan bahwa, salah satu program Desa pada Tahun 2023 adalah penyaluran Bibit ikan Lele kepada masing-masing Kelompok  penerima budidaya ikan Lele di Desa Mo’awo, tentu dananya berasal dari APBDes Tahun 2023.

Dimana jumlah Bibit Ikan Lele sebanyak 117.646 ekor dibagi kepada 18 Kelompok masing-masing penerima mendapatkan  bibit Ikan Lele sebanyak 6.536 ekor.

Pembagian  Bibit Ikan Lele sebelumnya banyak mengalami kegagalan, namun harapan kita pada Pembangian Bibit Ikan Lele hari ini tidak terjadi lagi, tentu kita belajar dan berusaha agar budidaya ikan Lele dapat berhasil dan bermanfaat.

Menghindari agar tidak terjadinya kegagalan, Pemerintah Desa melaksanakan Pelatihan Budidaya ikan Lele kepada Kelompok yang diwakili tiga (3) Orang yakni; Ketua Kelompok, Sekretaris dan Bendahara dari 18 Kelompok.

Seandainya ada dari anggota Kelompok tidak mau menerima bibit ikan Lele tersebut, maka  anggota tersebut  diberikan kesempatan untuk membuat surat Pernyataan untuk  disampaikan kepada Ketua Kelompok dan selanjutnya  Ketua Kelompok melaksanakan Musyawarah untuk  membagi Lele tersebut kepada anggota Kelompok.

Yang selanjutnya Pj Kepala Desa Mo’awo  menyerahkan secara simbolis Bibit Ikan Lele kepada penerima dalam hal ini masing-masing Ketua kelompok.

Acara Turut dihadiri  Pj. Kepala Desa Mo’awo, Muhammad Alhabib Zendrato., Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Ahmad Yaman Harefa,. Sekretaris Desa Zulman Zendrato., Babinsa Desa Mo’awo Firman Zega dan Hasrat Telaumbanua., Pendamping Lokal Desa Mo’awo Mirah M Waruwu., Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Desa Mo’awo Ahmad Yani Dawolo.,  Para Tokoh Masyarakat, Adat, Agama dan Pemuda Desa Mo’awo., Para Ketua Kelompok serta Anggota Kelompok Budidaya Ikan Lele Desa Mo’awo dan Penyedia Bibit Ikan Lele di Desa Mo’awo, Nifsan Dawolo. (Aa Wahyu)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button